PENGUMUMAN: Terhitung sejak tanggal 2 April 2016, pustaka.pandani.web.id tidak lagi kami update! kerena seluruh update terbaru kami dialihkan kesitus pak.pandani.web.id. Harap dimakulumi.

Mengenal TeachPitch.com, Situs Khusus Berbagi untuk Para Guru

teachpitch.com
Mengatur jadwal mengajar, mempelajari metode mengajar, dan mencari materi pembelajaran baru adalah tugas para guru di seluruh dunia. Namun kadang tugas tersebut menjadi sangat berat karena ketatnya jadwal serta kegiatan sehari-hari.

TeachPitch.com hadir untuk membantu para guru dengan cara mengumpulkan mereka dalam satu wadah, sehingga dapat berbagi ilmu dan sumber pengetahuan.

TeachPitch.com yang telah dirilis pada bulan Oktober 2014 lalu ini, kini memiliki lebih dari 22.000 guru dari 55 negara. Kebanyakan dari para guru tersebut berasal dari Amerika Serikat dan Asia. TeachPitch.com juga tengah mengembangkan jaringannya ke bagian selatan benua Amerika, yaitu pada negara Ekuador, Colombia, Argentina, dan Peru dengan cara menjalin kerjasama dengan organisasi pendidikan setempat seperti Fundacion Fidal dan merilis situs TeachPitch.com dalam bahasa Spanyol.

Situs ini dibangun oleh Aldo de Pape, yang juga pernah mengajar di berbagai institusi selama dua tahun dalam bidang ekonomi, Bahasa Inggris, dan Bahasa Jerman di Belanda. Dia mengatakan, situs tersebut dibuat untuk mengefisiensikan waktu para pengajar yang sibuk dengan jadwal ketatnya setiap hari.

TeachPitch memungkinkan penggunanya untuk berbagi berbagai macam konten serta memiliki fitur diskusi yang dibagi dalam empat kategori. Dengan demikian, para guru dapat saling berbagi berbagai macam materi pembelajaran serta berdiskusi dengan guru-guru lainnya.


Situs ini juga memungkinkan penggunanya untuk menyimpan link-link favoritnya di "library" dan membagikannya melalui beranda mereka. Ke depannya, TeachPitch juga akan menghadirkan fitur yang memungkinkan para guru untuk dapat saling berkolaborasi dalam berbagai aktivitas.

Sumber: Metrotvnews


Lazada Indonesia

0 Response to "Mengenal TeachPitch.com, Situs Khusus Berbagi untuk Para Guru"

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,


Salam

Irfan Dani, S. Pd.Gr