PENGUMUMAN: Terhitung sejak tanggal 2 April 2016, pustaka.pandani.web.id tidak lagi kami update! kerena seluruh update terbaru kami dialihkan kesitus pak.pandani.web.id. Harap dimakulumi.

Foto Bersama


  URAIAN SINGKAT
Ini merupakan aktivitas yang mengakui sumbangsih dari setiap siswa sembari mengenang seluruh teman sekelas.

  PROSEDUR
1.      Kumpulkan seluruh siswa untuk diambil fotonya secara bersama. Sebaiknya dibuatlah minimal tiga deret siswa—deret pertama jongkok di lantai, deret kedua duduk di kursi, dan deret ketiga berdiri di belakang kursi. Ketika anda akan mengambil gambar, ucapkanlah kata-kata perpisahan anda. Tekankan betapa kegiatan belajar aktif sangat bergantung pada dukungan dan keterlibatan siswa. Ucapkan terima kasih kepada siswa atas keikutsertaan mereka demi keberhasilan pelajaran.
2.      Selanjutnya, perintahkan salah satu siswa untuk meninggalkan kelompok dan menjadi "fotografer". (Opsional: Perintahkan tiap peserta untuk sekadar nadir dan melihat gambar terakhir seluruh teman sekelas.)
3.      Jika jumlah siswa dalam kelas tidak terlalu besar, perintahkan tiap siswa untuk berbagi pendapat terakhir mereka dengan kelompok. Perintahkan kelompok untuk memberi tepuk tangan kepada siswa itu atas kontribusinya bagi kelas.
4.      Bila filmnya sudah dicetak, berikan tiap anggota masing-masing satu foto berisi seluruh anggota kelas.

VARIASI
1.      Gunakan sesi foto bersama sebagai kesempatan untuk meninjau beberapa inti pelajaran.
2.      Sebagai alternatif dari membuat kenangan perpisahan bersama, perintahkan siswa untuk menulis pendapat akhir pada selembar kertas dan menempelkannya di dinding.




0 Response to "Foto Bersama"

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,


Salam

Irfan Dani, S. Pd.Gr