PENGUMUMAN: Terhitung sejak tanggal 2 April 2016, pustaka.pandani.web.id tidak lagi kami update! kerena seluruh update terbaru kami dialihkan kesitus pak.pandani.web.id. Harap dimakulumi.

Hasil Tes CPNS Mukomuko Diumumkan, 20 Kuota Hangus

BENGKULU – Pemerintah Kabupaten Mukomuko, Bengkulu, mengumumkan hasil tes CPNS. Sebanyak 94 orang dinyatakan lulus. Namun dari 114 kuota CPNS untuk Pemkab Mukomuko, 20 kuota di antaranya dinyatakan hangus.

Bupati Mukomuko Ichwan Yunus mengatakan, rincian kuota yang hangus meliputi 10 kuota karena tidak ada pelamar. Sisanya pelamarnya ada, tapi tidak lulus passing grade.

“Ya 20 kuota tersebut hangus saja tidak bisa digantikan dengan formasi yang lainnya,” kata bupati dilansir Rakyat Bengkulu (Grup JPNN.com), Senin (12/8).

Kuota tanpa pelamar adalah spesialis dasar dan formasi bidan D IV. Sedangkan formasi yang ada pesertanya namun jumlah yang lulus passing grade lebih sedikit dari kebutuhan, yaitu formasi prana laporan keuangan yang membutuhkan D-III Ekonomi Akutansi. Dari dua yang dibutuhkan hanya satu yang lulus passing grade. Sehingga hanya satu orang saja yang lulus CPNS. Kemudian penyaji formasi kepegawaian yang membutuhkan S-1 Komunikasi satu orang, tidak ada peserta yang lulus passing grade.

Selanjutnya, formasi administrasi kesehatan/S-2 Manajemen Rumah Sakit yang membutuhkan 1 orang tidak ada yang lulus passing grade. Formasi pemeriksa kelistrikan yang membutuhkan seorang sarjana D-III kelistrikan juga, tidak ada yang lulus passing grade. Kemudian formasi pelaksana pengembangan dan pelestarian seni yang membutuhkan 2 orang S-1 teater hanya ada satu orang pelamar yang lulus passing grade sehingga hanya satu orang yang lulus.


Bupati juga menambahkan kalau peserta diberikan waktu mulai 8-19 Desember ini untuk melengkapi berkas untuk penerbitan SK CPNS. Jika tidak melengkapi syarat sesuai waktu yang ditentukan akan dianggap batal lulus tes CPNS.

“Ya ada waktu yang diberikan,” katanya.

Dia mengatakan ini bukan tahun terakhir Pemda Mukomuko menerima CPNS dalam 5 tahun ke depan. Sebab informasinya Pemda masih tetap bisa menerima CPNS untuk guru dan tenaga kesehatan. Namun harus sesuai dengan kebutuhan real di lapangan.

“Jadi masih ada peluang penerimaan CPNS,” kata bupati lagi.

Sumber: jpnn


Lazada Indonesia

0 Response to "Hasil Tes CPNS Mukomuko Diumumkan, 20 Kuota Hangus"

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,


Salam

Irfan Dani, S. Pd.Gr