PENGUMUMAN: Terhitung sejak tanggal 2 April 2016, pustaka.pandani.web.id tidak lagi kami update! kerena seluruh update terbaru kami dialihkan kesitus pak.pandani.web.id. Harap dimakulumi.

Sikap Kerjasama dan Tanggung Jawab Melalui Pendekatan Resource-Based Learning (RBL) Berbasis Internet pada pembelajaran Fisika

Oleh:
Yuni Putri, S.Pd.
(Mahasiswa Jurusan Pendidikan Fisika Program Pasca Sarjana UNP)

Peradaban yang ditunjukkan melalui kemakmuran, kemajuan dan kemandirian sebuah bangsa antara lain dibangun melalui karakter yang kuat. Pendidikan karakter sebagai upaya membentuk watak serta peradaban bangsa yang bermartabat bertujuan untuk menanamkan nilai-nilai yang baik kepada peserta didik melalui pendidikan. Karakter yang baik sesuai dengan tujuan pendidikan nasional, harus dimiliki peserta didik agar mampu menghadapi tantangan hidup pada saat sekarang dan di masa yang akan datang.Pendidikan karakter pada tingkat satuan pendidikan dapat dilakukan dengan mengembangkan nilai-nilai melalui belajar pembiasaan, pelaksanaan kegiatan ekstrakurikuler, bimbingan konseling dan pendekatan terintegrasi dengan menanamkan moralitas dan akhlak mulia dalam semua mata pelajaran yang diajarkan di kelas. Seperti halnya karakter “kerjasama dan rasa tanggung jawab” dapat dikembangkan dengan pembelajaran Resource-Based Learning (RBL) berbasis internet. Fisika merupakan salah satu mata pelajaran yang dapat berperan dalam pendidikan karakter dengan menanamkan nilai-nilai moral dan akhlak mulia pada proses pembelajarannya. Selain menanamkan nilai-nilai kepada peserta didik, tenaga pendidik diharapkan juga memberikan contoh teladan yang baik bagi peserta didiknya serta adanya kerjasama antara pihak satuan pendidikan dengan orang tua dalam menanamkan karakter yang baik pada diri peserta didik.


Kata kunci : Pendidikan karakter (kerja sama dan tanggung jawab), pembelajaran fisika, pembelajaran Resource-Based Learning (RBL) berbasis internet.




Sumber:
 

0 Response to "Sikap Kerjasama dan Tanggung Jawab Melalui Pendekatan Resource-Based Learning (RBL) Berbasis Internet pada pembelajaran Fisika "

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,


Salam

Irfan Dani, S. Pd.Gr