Sebagaimana paparan sebelumnya, Membuat Moodle Portable danPoodle Installation Guide, bahwa dengan menggunakan Poodle kita bisa membuat e-learning berbasis moodle (offline) yang bisa didistribusikan kepada siswa menggunakan portable drive seperti CD/HDD/USB FD/Memory Card, sehingga materi pelajaran bisa diakses siswa di manapun mereka berada tanpa tergantung pada koneksi internet.
Nah, kali ini saya ingin berbagi cara mentransfer poodle ke portable drive. Namun sebelum anda melakukan transfer poodle, sebaiknya anda :
- Memastikan apakah semua kebutuhan bahan ajar dan aktivitas pada course anda sudah sempurna dan siap untuk didistribusikan ke siswa.
- Melakukan pengaturan pada global moodle permission sekaligus mengatur self enrollment, sehingga siswa bebas mengakses course dan membuat user account baru pada poodle.
- Menentukan Login user, baik sebagai student atau administrator. Jika Poodle tersebut akan didistribusikan pada siswa umum, maka sebaiknya anda membuat username dan password yang sama untuk Student/siswa dan Administrator. Misalnya untuk Siswa, Username : siswa, Password : SMKbisa atau untukAdministrator, Username : admin, Password : adminbisa
Namun jika Poodle tersebut diperuntukkan siswa/administrator tertentu yang sudah jelas ID-nya, anda bisa membuatkan username dan password untuk masing2 user. Silahkan baca Menambah user participant Moodle 2.
Jika sudah siap, maka anda bisa mulai mentransfer Poodle dengan menggunakan salah satu dari 3 cara berikut :
Cara ke-1. Dengan membuat file .iso (image) dan kemudian membakarnya (mengekstraknya) ke portable drive. Cara ini paling aman, mudah dan cepat, asalkan semua kebutuhan software telah tersedia. Proses transfer bisa dilakukan tidak lebih dari 10 menit.
Di antara software yang bisa digunakan untuk membuat file .iso adalah imgburn, power iso, magic iso, iso creator, dst.. Jika anda menggunakan software Imgburn, ikuti petunjuknya di sini.
Beberapa software tersebut bisa pula digunakan untuk membakar file .iso ke portable drive, atau anda bisa menggunakan software FreeISOBurner, silahkan download programnya di sini dan screenshoot penggunaannya di sini.
Atau anda bisa menggunakan software lain dengan menanyakan pada uncle google apa dan bagaimana caranya…
Cara ke-2. Dengan meng-copy file dan folder secara langsung ke protable drive. Cara ini paling mudah dilakukan, akan tetapi butuh proses pentransferan yang agak lama (lebih dari 1 jam), apalagi jika komputernya lemotz..
Berikut beberapa file dan folder yang dicopy ke portable drive:
- Documents
- PortableApps
- Autorun.inf
- StartPortableApps.exe
Cara ke-3 : Dengan Copy Disk (Drive Replication)
Cara ini memerlukan software/perangkat untuk me-replikasi disk, seperti Nero, EaseUS Disk Copy atau software lain yang bisa digunakan untuk itu.
Jadi, silahkan anda memilih salah satu cara di atas, dan CD Pembelajaran berbasis Moodle anda siap diberikan ke siswa!
Selamat mencoba, mudah2an bermanfaat
0 Response to "Poodle : CD Pembelajaran berbasis Moodle"
Post a Comment
Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,
Salam
Irfan Dani, S. Pd.Gr