PENGUMUMAN: Terhitung sejak tanggal 2 April 2016, pustaka.pandani.web.id tidak lagi kami update! kerena seluruh update terbaru kami dialihkan kesitus pak.pandani.web.id. Harap dimakulumi.

Padang Pariaman Belum Sanggup UN Online

Dinas Pendidikan (Disdik) Kabupaten Padangpariaman, Sumatera Barat, mengemukakan belum ada sekolah di daerah itu yang bisa melaksanakan Ujian Nasional (UN) secara online karena terbatasnya sarana komputer yang dimiliki.

"Awalnya sejumlah sekolah unggul seperti SMA Negeri 1 Lubuk Alung direncanakan menyelenggarakan UN online, namun dibatalkan karena tidak memenuhi kriteria yang ditetapkan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemendikbud)," kata Sekretaris Dinas Pendidikan Padangpariaman Yernizen di Pariaman, Jumat (6/3).

Ia menambahkan, setelah dilakukan pengecekan sesuai kriteria Kemendikbud, sekolah unggul termasuk SMA Negeri 1 Lubuk Alung belum terpenuhi untuk melaksanakan UN online 2015.

Sesuai kriteria dan pedoman dari Kemendikbud, sekolah yang ditunjuk untuk menyelenggarakan UN Online harus memiliki perangkat komputer sebanyak 200 unit.

Sumber: rimanews

0 Response to "Padang Pariaman Belum Sanggup UN Online"

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,


Salam

Irfan Dani, S. Pd.Gr