PENGUMUMAN: Terhitung sejak tanggal 2 April 2016, pustaka.pandani.web.id tidak lagi kami update! kerena seluruh update terbaru kami dialihkan kesitus pak.pandani.web.id. Harap dimakulumi.

Wakil Walikota Pariaman Genius Umar Tinjau Pasar Pagi Jati

Pariman -Wakil Walikota Genius Umar didampingi kepala dinas Koperindag, Danramil, Kabag Pemerintaham dan kabid cipta karya Kota Pariaman meninjau langsung infrastruktur kondisi Pasar Pagi Jati , Kamis (5/02/2015).


Wakil Walikota Pariaman dalam meninjau pasar pagi jati mengatakan, pasar jati Pariaman harus dibikin sebaik mungkin mulai dari aspek kebersihan, kesehatan dan kerapihan agar menjadi daya tarik tersendiri agar pasar menjadi ramai dikunjungi konsumen.


"Kita harus memperhatikan semua segi Pasar Pagi Jati mulai dari penutup draynase, lahan parkir, toilet, sampai lantai tempat jual ikan, jangan sampe masyarakat yang sedang berbelanja, jatuh atau terpeleset," ujarnya.


Kemudian, kata Genius, Pemko Pariaman akan menghilangkan kesan pasar tradisional yang selama ini berkesan kumuh, jorok, becek, dan bau. "Makanya kita akan bikin pasar pagi ini menjadi pasar yang bersih nyaman dan tidak becek supaya masyarakat tambah nyaman untuk berbelanja," tambahnya.


Kabid cipta karya Fery Andri mengatakan pasar pagi jati akan ada sedikit perubahan dari pasar ikan, kita akan merubah lantai dangan lantai kasar karena lantai yang sekarang apabila terkena air lantai akan licin, dan kita akan membuat loker loker di bawah tempet jualan ikan dimana loker tersebut akan di gunakan untuk menyimpan barang2 penjual ikan, Kalo dari drainase kita akan menutup seluruh saluran air dengan trailis supaya pembeli akan nyaman berjalan dan tidak akan jatuh, ucapnya.


Dan dilihat dari jumlah penjual dan pengunjung pasar kita masih kurang dari segi toilet, kedepanya kita akan menambahkan toilet buat buang air kecil dan akan memisahkan antara toilet perempuam maupun pria, tutupnya.

Sumber: Bijak

0 Response to "Wakil Walikota Pariaman Genius Umar Tinjau Pasar Pagi Jati"

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,


Salam

Irfan Dani, S. Pd.Gr