Sala Lauak, Makanan Paling Lezat di Dunia Versi Poling CNN Tahun 2011

Sala Lauak Pariaman
Masakan Minang memang tidak terbantahkan lagi kelezatannya. Bahkan rendang, salah satu masakan yang berasal dari tanah minang pernah menjadi makanan paling lezat di dunia melalui polling yang dilakukan oleh situs berita dunia CNN pada tahun 2011. Rumah makan Padang atau Minang hampir bisa ditemukan di seluruh wilayah Indonesia. Hal itu membuktikan bahwa masakan Minang menjadi salah satu makanan favorit yang ada di Indonesia bahkan dunia.

Bukan hanya makanan beratnya saja yang lezat, makanan ringan atau camilannya juga tidak kalah lezat. Salah satunya adalah sala lauak yang berasal dari Kota Pariaman, Sumatera Barat. Sala dalam bahasa Indonesia artinya adalah digoreng sedangkan lauak artinya adalah ikan. Sala lauak adalah sejenis gorengan yang berbentuk bulat seperti bola pingpong dan terbuat dari adonan tepung yang ditambah dengan ikan asin serta dicampur dengan bumbu serta irisan daun kunyit yang menambah aroma kelezatan dari sala lauak.
Sala lauak memang tidak hanya bisa ditemukan di Pariaman saja, kita juga bisa menemukan sala lauak di kota lain seperti di Padang. Akan tetapi sala lauak yang dibeli di Pariaman lebih terasa nikmat dengan rasa ikannya yang mendominasi. Jika kita membeli sala lauak di Padang, bentuknya biasanya lebih kecil dibandingkan dengan sala lauak di daerah asalnya Pariaman. Sala lauak sangat nikmat dicicipi jika masih dalam keadaan panas. Sala lauak mempunyai perpaduan antara rasa pedas dan gurih.

Alasan kenapa sala lauak ini menjadi salah satu camilan favorit warga selain karena kelezatannya tetapi juga karena kandungan gizinya yang cukup banyak yang berasal dari ikan yang menjadi bahan baku utama dari camilan yang satu ini. Semakin kita sering menyantap sala lauak, akan semakin banyak pula asupan gizi yang akan masuk ke dalam kita. Kalau biasanya camilan itu tidak baik untuk kesehatan, maka beda ceritanya dengan sala lauak ini.

Jadi untuk yang sedang berkunjung ke Pariaman, sempatkanlah untuk mencicipi camilan sehat yang satu ini. Dijamin kelezatannya akan membuat kamu semakin ketagihan.

Sumber: travelmatekamu






loading...
(function(){ var D=new Date(),d=document,b='body',ce='createElement',ac='appendChild',st='style',ds='display',n='none',gi='getElementById'; var i=d[ce]('iframe');i[st][ds]=n;d[gi]("M283033ScriptRootC165025")[ac](i);try{var iw=i.contentWindow.document;iw.open();iw.writeln("");iw.close();var c=iw[b];} catch(e){var iw=d;var c=d[gi]("M283033ScriptRootC165025");}var dv=iw[ce]('div');dv.id="MG_ID";dv[st][ds]=n;dv.innerHTML=165025;c[ac](dv); var s=iw[ce]('script');s.async='async';s.defer='defer';s.charset='utf-8';s.src="//jsc.mgid.com/p/u/pustaka.pandani.web.id.165025.js?t="+D.getYear()+D.getMonth()+D.getDate()+D.getHours();c[ac](s);})();
loading...

0 Response to "Sala Lauak, Makanan Paling Lezat di Dunia Versi Poling CNN Tahun 2011"

Post a Comment

Terima Kasih Telah Berkunjung di Pustaka Pandani
Silahkan komentar anda,


Salam

Irfan Dani, S. Pd.Gr